Tuesday, September 15, 2015

Keindahan Pantai Klayar



Menikmati keindahan pantai dengan bebatuan yang unik sangatlah menyejukan mata sehingga membuat siapa saja yang datang akan merasa senang ketika mengunjunginya. Pantai klayar terletak di kabupaten pacitan tepatnya di desa kalak, kecamatan Donoharjo Kabupaten Pacitan.  jarak pantai ini dari kota pacitan kira-kira 40 km ke arah barat kota pacitan.

Birunya air laut, besarnya ombak pantai selatan, batu karang  yang menyerupai sphink, karang bolong, seruling laut serta air mancur alami setinggi 10 meter menjadi daya tarik pantai ini, dimana semua aspek daya tarik telah terpenuhi seperti kendahan dan keunikan. Keunikan yang sangat terlihat di pantai ini adalah ada sebuah celah batu karang di bibir pantai, ketika ombak datang  air laut tersebut masuk dari bawah celah kemudian menyemburkan keatas melalui celah tersebut sehingga akan terlihat air mancur yang ketingginya dapat mencapai hingga 10 m. Air mancur ini juga disertai dengan suara mirip siulan sehingga sering disebut seruling laut. selain itu di bibir pantai tersedia warung warung kecil tempat untuk bersantai, kita dapat memesan es kelapa muda dan makanan lain.
      Perjalan menuju pantai ini lumayan menantang karena jalan yang sempit serta tikungan yang tajam akan membuat kita lebih hati-hati lagi. jangan kuatir karena pada saat ini jalan menuju pantai sedang dalam tahap pembangunan.  selain jalan yang sulit, untuk menuju pantai ini juga belum ada transportasi umum sehingga kita harus menggunakan kendaraan pribadi.  jarak tempuh kira-kira 1 jam dari kota pacitan dan 2,5 jam dari kota yogyakarta.

No comments:

Post a Comment

PENTINGNYA PENDIDIKAN ISLAM

PENTINGNYA PENDIDIKAN ISLAM   Pendidikan merupakan sistem dan cara meningkatkan kualitas hidup manusia dalam meningkatkan segala aspek k...